/

Terbukti Lulus SKD CPNS dengan Mengikuti Bimbel Online

Belajar dan berlatih merupakan kunci agar berhasil mengikuti sebuah tes. Begitu pun dengan tes mengikuti seleksi CPNS yang dimulai dengan SKD (Seleksi Kompetensi Dasar). Tes ini terdiri dari tiga bagian yaitu TWK (Tes Wawasan Kebangsaan), TIU (Tes Inteligensi Umum), dan TKP (Tes Karakteristik Pribadi). Masing-masing jenis tes memiliki karakteristik yang berbeda. Semua jenis tes tersebut harus ditaklukan agar dinyatakan memenuhi passing grade. Karena lulus passing grade SKD merupakan syarat perankingan sehingga dinyatakan sebagai peserta SKB.

Pada awalnya, sumber belajar materi SKD diperoleh dari buku-buku yang biasanya sangat laris diburu ketika menjelang pelaksanaan tes CPNS. Pihak BKN hanya menyediakan kisi-kisi umum materi tanpa menguraikan materi apa saja yang harus kita pelajari.

Seiring dengan perkembangan jaman, materi dapat kita peroleh melalui media internet. Baik berbentuk unduhan yang tersedia pada halaman web atau pun file yang dibagikan melalui media sosial. Perlu diperhatikan bahwa dalam memperlajari materi SKD, kita harus mengacu kepada kisi-kisi resmi.

Belajar materi saja belum cukup agar dapat lulus passing grade SKD. Tindakan lain yang perlu dilakukan adalah berlatih soal. Beberapa buku biasanya selain menyediakan materi, terdapat juga latihan soal terkait TWK, TIU, dan TKP. Soal latihan ini juga bisa dipelajari melalui buku elektronik. Tak kalah penting, selain mempelajari latihan soal, diperlukan juga simulasi berupa penyelesaian soal-soal SKD dalam format mirip Computer Assisted Test (CAT). Kita dapat melaksanakan simulasi CAT ini melalui website yang disediakan oleh BKN.

Simulasi yang disediakan oleh BKN terbatas hanya satu paket soal saja. Jika kita menginginkan beragam paket simulasi CAT, kita dapat mengikuti layanan bimbingan belajar online untuk persiapan SKD CPNS. Saya sendiri mengikuti 3 layanan sekaligus dalam mempersiapkan SKD yang dilaksanakan bulan ini dan bersyukur saya dapat memenuhi passing grade.

Berikut ini beberapa bimbingan belajar CPNS online yang saya ikuti dan sangat membantu saya mempersiapkan SKD.

aptaschool.com

Bimbel online pertama yang saya ikuti adalah aptaschool. Saya mengetahui ini dari portal berita dan saya coba mendaftar. Begitu login, pada halaman dashboard terdapat beberapa paket soal tryout yang bisa kita kerjakan. Tetapi kita baru hanya dapat menyelesaikan tryout pertama saja. Agar dapat menyelesaikan semua soal tryout, kita perlu mengupgrade akun menjadi premium dengan membayar biaya yang cukup terjangkau.

Selain tryout, disediakan juga materi yang dapat diunduh untuk dipelajari. Layanan ini juga menyediakan grup diskusi menggunakan media whatsapp, dapat digunakan sebagai sarana diskusi antar anggota dan mentor. Kegiatan mentoring di grup terjadwal dengan baik sehingga pada saat mentoring kita dapat memanfaatkannya secara maksimal. Jadwal mentoring terfokus pada materi TWK, TIU, dan TKP. Jadi, pada saat mentoring pembahasan terfokus pada salah satu jenis materi tersebut.

daftarcpns.id

Salah satu bimbel online yang cukup membantu dalam mempersiapkan SKD CPNS adalah daftarcpns. Fitur utamanya adalah beragam paket tryout yang dapat dinikmati oleh pengguna premium dengan hanya membayar biaya cukup terjangkau. Kelebihan dari bimbel online ini adalah pada setiap minggu diadakan tryout berbayar. Artinya, anggota yang meraih nilai tertinggi pada tryout ini mendapatkan sejumlah cashback dalam bentuk voucher OVO. Pembayaran untuk upgrade premium bisa dilakukan secara langsung atau melalui tokopedia.

ayocpns.com

Bimbel ayocpns banyak direkomendasikan oleh para youtubers yang membahas materi serta latihan soal SKD CPNS. Selain kita dapat menyelesaikan tryout dengan model mirip tes CAT, kita juga dapat mengerjakan latihan soal. Tersedia juga materi dan latihan soal beserta pembahasan. Bimbel online ayocpns dapat dijadikan sebagai salah satu sarana mempersiapkan tes CPNS agar dapat lulus passing grade SKD.

Mengikuti bimbingan belajar sebagai persiapan tes CPNS merupakan usaha agar dapat lulus passing grade SKD. Penting bagi kita untuk selalu mempelajari semua materi tanpa terfokus hanya pada materi tertentu. Karena soal yang keluar pada saat CAT sangat acak. Kita tidak bisa memastikan soal yang kita peroleh titik beratnya ke arah mana. Paling penting yang harus dilakukan selain belajar adalah selalu berdoa. Karena atas pertolongan Allah, kita akan diberi kemudahan dalam menyelesaikan tes.

Oleh Opan
Dipostkan February 25, 2020
Seorang guru matematika yang hobi ngeblog dan menulis. Dari ketiganya terwujudlah website ini sebagai sarana berbagi pengetahuan yang saya miliki.

Demi menghargai hak kekayaan intelektual, mohon untuk tidak menyalin sebagian atau seluruh halaman web ini dengan cara apa pun untuk ditampilkan di halaman web lain atau diklaim sebagai karya milik Anda. Tindakan tersebut hanya akan merugikan diri Anda sendiri. Jika membutuhkan halaman ini dengan tujuan untuk digunakan sendiri, silakan unduh atau cetak secara langsung.